Unmul-LPMP Kaltim Kembangkan Sekolah Berbasis Standar Nasional Pendidikan


Bertempat di Gedung Rektorat Unmul, Selasa, (27/01), kedua belah pihak sepakat bekerjasama pada bidang pengembangan Sekolah Berbasis Standar Nasional Pendidikan (SBSNP) di Provinsi Kaltim. Dalam pertemuan kali ini turut hadir mendampingi Rektor, yaitu para Pembantu Rektor, Dekan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP), para Kepala Biro, dan beberapa pejabat terkait.

Kesepakatan ini merupakan salah satu bentuk komitmen Unmul pada tri dharma perguruan tinggi yakni pada aspek pengabdian pada masyarakat dengan berkontribusi aktif dalam mengambangkan SBSNP di Provinsi ini.

“Terima kasih kepada LPMP Kaltim karena telah mempercayakan kerjasama ini kepada Unmul, saya harap kita semua akan menjalankan perannya masing-masing, sesuai dengan kesepakatan yang sudah di buat,” kata Rektor Unmul.

Ia juga menyatakan, jika dipercaya Unmul akan selalu memberikan kontribusinya kepada semua elemen terkait untuk membanguan sumber daya manusia pada segala sektor.

“Komitmen ini akan kita jalankan terus, komunikasi yang baik harus selalu dibangun,” tambahnya. (hms/frn)

 

Published Date : 27/01/2015 00:00:00