Unmul Kembali Jadi Tuan Rumah Mukernas Himasuperindo


Setelah sukses terlaksana dua tahun yang lalu, Universitas Mulawarman (Unmul), melalui Himpunan Mahasiswa Manajemen Sumber Daya Perairan (Himasuper) Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan (FPIK) kembali didaulat oleh Himpunan Mahasiswa Manajemen Sumber Daya Perairan Indonesia (Himasuperindo) menjadi tuan rumah Musyawarah Kerja Nasional (Mukernas) ke V tahun 2018.

Dihadiri delegasi peserta dari Universitas Maritim Raja Ali Haji, Universitas Pattimura, Universitas Hasanudin, Universitas Borneo Tarakan, Universitas Brawijaya, Universitas Diponegoro dan Universitas Gadjah Mada, Mukernas dibuka dengan Seminar Nasional di Ruang Serbaguna Lantai Empat Rektorat Unmul dengan tema Konservasi Pesut Mahakam dalam Sudut Pandang Perikanan. Kamis, (08/02).

Tidak hanya sebagai tuan rumah, salah satu mahasiswa FPIK Unmul juga diamanahkan menjadi Presiden Himasuperindo. ”Dari pertemuan ini semoga bisa ditemukan ide, saran, harapan serta tercapainya cita – cita Himasuperindo. Karena menjalin komunikasi dan koordinasi antara mahasiswa maupun lembaga kemahasiswaan mahasiswa Manajemen Sumber Daya Perairan se-Indonesia adalah tujuan himpunan ini,” ungkap Rifqi Farhan, Presiden Himasuperindo. Mukernasi ini pun, diungkapkannya bertujuan memusyawarahkan program kerja Himasuperindo selama lima tahun ke depan.

Dekan FPIK Unmul, diruangan tersebut memaparkan potensi Kalimantan Timur dalam perspektif perikanan dan kelautan salah satunya potensi kawasan Delta Mahakam. Dalam hal ini sebutnya, Himasuperindo memilki tanggung jawab yang besar. Dirinya menginginkan ke depan, para mahasiswa memilki konsep bagaimana agar bisa menduplikasi habitat. Serta mengembalikan populasi yang bisa dimanfaatkan, dan mempertahankan keanekaragaman hayati.

“Yang bertanggung jawab akan hal tersebut adalah mereka yang bertanggung jawab di bidang pengelolaan sumberdaya perairan salah satunya para mahasiswa yang tergabung di himpunan ini,” pungkas Dr. Ir. H. Iwan Suyatna, M.Sc., DEA. (hms/frn)

Published Date : 08/02/2018 15:16:00