Setelah menggelar Wisuda Dalam Jaringan (Daring) dan Luar Jaringan (Luring) untuk gelombang I periode Maret. Hari ini, Universitas Mulawarman (UNMUL) kembali melaksanakan Wisuda dengan metode serupa di Ruang Serbaguna Lantai Empat, Rektorat.
Sama seperti gelaran sebelumnya, Wisuda Gelombang II untuk Periode Juni tahun 2020 tersebut dilaksanakan dengan Protokol kesehatan ketat, diantaranya memperhatikan sirkulasi udara tempat wisuda Luring, menggunakan masker hingga faceshield, menjaga jarak, dan tidak bersalaman. Susunan acara pun disesuaikan sedemikian mungkin agar pelaksanaan wisuda Daring dan Luring berlangsung singkat. Minggu, (20/09)
Dalam laporannya, Wakil Rektor Bidang Akademik UNMUL, Prof. Dr. Ir. Mustofa Agung Sardjono menyebutkan, total wisudawan dan wisudawati untuk Wisuda Gelombang II adalah sebanyak 413 orang, terdiri atas 202 laki-laki dan 211 perempuan dengan total keseluruhan sebanyak 413 orang yang di wisuda hari ini.
Sementara itu, dalam kesempatan yang sama, disampaikan lulusan terbaik tingkat Universitas didasarkan pada pertimbangan Indeks Prestasi (IP), Waktu Penyelesaian Studi, dan Predikat yang digapai. Mereka adalah Andi Sutanto dari Program Doktor Manajemen Pendidikan, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan dengan IPK. 3.67 masa studi lima tahun, lima bulan. Predikat Dengan Pujian.
Selanjutnya, Polonius Dosi Miten dari Program Studi Magister Kimia, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam dengan IPK. 4.00 masa studi dua tahun, lima bulan. Predikat Dengan Pujian. Serta pada Program Sarjana Lucia Bilasonya Sakramentia dari Program Studi Farmasi, Fakultas Farmasi berhasil meraih IPK. 3.85 menempuh masa studi tiga tahun, sepuluh bulan. Predikat Dengan Pujian. "Daftar lulusan terbaik dan masa studi tercepat tercantum secara lengkap dalam Buku Wisuda atau CD yang nantinya akan diserahkan kepada para wisudawan bersamaan dengan pengambilan ijazah," jelasnya.
Hayatun Nupus sebagai perwakilan Wisudawan saat memberikan sambutannya mengungkapkan, prosesi wisuda merupakan hari bersejarah dimana usaha, penantian serta kesabaran terukir dalam sebuah perjuangan.
"Seiring berjalannya waktu, kami mengucapakan terima kasih sebesar - besarnya untuk para dosen dan tenaga kependidikan. Prosesi wisuda bukanlah puncak terakhir prestasi terakhir yang kami capai. Melainkan penawar lelah bagi kita semua,". Secara khusus mewakili para wisudawan, dirinya mengucapkan terima kasih kepada Rektor UNMUL beserta jajaran yang telah menyiapkan berbagai fasilitas yg modern dan humanis. Prosesi Wisuda secara Daring dan Luring tahun ini diakuinya memberikan warna tersendiri bagi yg mengikutinya.
"Meskipun tidak dapat bertatap muka secara langsung, namun UNMUL dapat memfasilitasi Wisuda ditengah Pandemi ini secara Daring. Tak letihnya kami berkata bahwa UNMUL sangat berarti dihati kami dan UNMUL sangat mampu menjadi Perguruan Tinggi yang unggul serta menjadi rujukan di Indonesia. Sehingga dapat mencetak generasi yg berkualitas," ungkap wisudawati asal Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan ini.
Sedangkan diakhir sambutan, Wakil Rektor Bidang Akademik yang bertindak mewakili Rektor menyampaikan, pimpinan Universitas dan segenap Civitas Akademika UNMUL mengucapkan selamat atas kelulusan dan prestasi akademik yang telah dicapai.
"Semoga ilmu yang Saudara miliki bisa dijadikan amal ibadah dan dapat dimanfaatkan ditengah-tengah masyarakat. Saudara-saudara, sebagaimana biasa pada wisuda sebelumnya kami juga menggunakan CD sebagai pengganti buku lulusan yang kami bagikan, untuk itu sebaiknya CD tersebut dapat dipelihara karena merupakan bukti otentik bahwa saudara adalah benar-benar lulusan Unmul, yang sering diminta pembuktiannya oleh beberapa instansi tempat saudara melamar pekerjaan," tutupnya.
Selanjutnya, pelaksanaan Wisuda kampus terbesar dan tertua di Kaltim ini akan kembali digelar pada tanggal 26 September 2020 menggunakan cara yang sama yakni secara Daring dan Luring. Pada acara tersebut, nantinya akan diikuti para Wisudawan UNMUL di Gelombang III atau periode September. (hms/frn)
Foto: Hartanto
Video: Sulkarnain
Published Date : 20/09/2020 19:27:00