Universitas Mulawarman (UNMUL) melaksanakan kegiatan pembekalan dan sosialisasi tentang pengenalan Perguruan Tinggi (PT) kepada mahasiswa Afirmasi Pendidikan Tinggi (ADik) Papua Tahun 2022. Kegiatan tersebut diselenggarakan di Ruang Rapat, Rektorat UNMUL, Selasa (29/11/2022).
“Kegiatan pada hari ini merupakan amanat dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi untuk menyambut mahasiswa ADik Papua. Kami sangat berharap agar mahasiswa ADik Papua bisa menikmati kegiatan ini. Saya juga ingin berpesan kepada mahasiswa ADik Papua dalam menjalani hari-hari di Kota Samarinda, belanjalah sesuai yang akan menjadi kebutuhan pokok atau yang benar-benar diperlukan bukan keinginan. Karena kami tidak bisa mengontrol,” kata Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni, Dr. Ir. Encik Akhmad Syaifudin, M.P.
Yang paling penting, lanjut Dr. Encik, Kota Samarinda Khususnya Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) merupakan tanah bagi kita semua. “Sama seperti kami dengan di Papua itu adalah tanah kita semua. Samarinda dan Kaltim ini adalah tanah ananda sekalian. Kami sangat menyambut gembira saudara kami, sebangsa dan se-tanah air. Dan UNMUL ini adalah rumah kita semua. Kami di UNMUL, mengayomi semua mahasiswa tidak ada bedanya,” tutur Dr. Encik.
Setelah diberikan pembekalan dan sosialisasi tentang Perguruan Tinggi, di waktu sore hari mahasiswa ADik Papua diajak menelusuri sungai Mahakam dengan menggunakan kapal laut. Mahasiswan ADik Papua tampak asyik dan menikmati kegiatan tersebut. (hms/zul)
Foto: Hartanto dan Rizki Ayunda Pratiwi
Published Date : 29/11/2022 22:15:00