Senin, (19/02), Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar), Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim), menjadi lokasi perdana pelaksanaan Sosialisasi Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN), Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) serta Seleksi Mandiri Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SMMPTN) tahun 2018 yang dilakukan oleh Tim Universitas Mulawarman (Unmul).
Dimulai pukul 09.00 WITA, Ruang Serbaguna SMA 2 Tenggarong menjadi tempat pelaksanaan untuk seluruh SMA, MA maupun SMK di wilayah Kukar dengan mengundang para Kepala Sekolah atau yang mewakili serta delegasi siswa.
Kepala Bagian Akademik Drs. Edward Doran didampingi Kepala Sub Bagian Registrasi dan Statistik Unmul Abdul Khadir, S.Kom., M.Si mengungkapkan, sosialisasi rutin ini merupakan salah satu amanat dari panitia pusat. Dijelaskannya, saat ini ada 85 Perguruan Tinggi Negeri seluruh Indonesia yang ditugaskan untuk menyampaikan sosialisasi ini, termasuk di dalamnya adalah Unmul yang masuk di wilayah atau zona tiga.
“Di penyampaian nanti akan ada dua sesi, yakni masukan dan saran setelah dilaksanakannya peninginputan PDSS SNMPTN 2018 jika ditemui kendala dan hal lainnya. Dilanjutkan langkah sekarang yang akan dilakukan para siswa yaitu melakukan pendaftaran dan memilih perguruan tinggi atau program studi yang diminati. Hingga nanti penjelasan teknis seputar pendaftaran sampai pada tanggal - tanggal penting pelaksanaan SNMPTN, SBMPTN, dan SMMPTN,” tegasnya.
Mewakili Kepala Sekolah SMA 2 Tenggarong, Dr. Hasyim., M.Pd kepada para siswa menjelaskan, sosialisasi ini dapat memberikan pertimbangan terbaik untuk melanjutkan studi ke jenjang perguruan tinggi. “Terima kasih untuk Unmul dan kepercayaannya kepada SMA 2 sebagai penyelenggara sosialisasi di Kabupaten Kukar,” katanya.
Sementara itu, Ketua Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) Kabupaten Kukar berpesan kepada para Guru pendamping agar bisa membantu calon mahasiswa baru untuk menentukan Program Studi yang diinginkan.
“Kepada para siswa tolong disimak dan diperhatikan betul penjelasan dari tim Unmul. Supaya saat mengisi pendafaran dari tiga jalur tersedia tidak ada kendala, serta dapat diterima di Perguruan Tinggi favorit dan jurusan favorit kalian. Jangan lupa pula kita semua harus membesarkan Unmul, dengan demikian usahakan pilihan pertama di Unmul. Harapan kami Unmul menjadi pilihan utama, sehingga Unmul semakin besar, karena lembaga ini adalah universitas terbesar di daerah kita,” harap Edi Handoko., M.Pd Wakil Ketua MKKS Kabupaten Kukar.
Sesuai jadwal setelah Kabupaten Kukar, tim akan bergerak untuk melanjutkan sosialisasi serupa di Kabupaten Kutai Barat, Rabu, (21/02) dan Kabupaten Mahakam Ulu, Kamis, (22/02). (hms/frn)
Laporan Langsung dari Tenggarong, Kabupaten Kukar
Jadwal dan Materi Sosialisasi di Link Berikut
Published Date : 19/02/2018 17:00:00