Tidak jauh berbeda dengan sosialisasi sebelumnya, kegiatan sosialisasi ini juga dalam rangka memberikan penjelasan mengenai mekanisme penerimaan mahasiswa baru jalur SNMPTN, SBMPTN dan SMMPTN serta penjelasan tentang Beasiswa Bidik Misi.
Terutama mengenai pengisian Pangkalan Data dan Sekolah (PDSS) untuk tiap-tiap sekolah yang merupakan suatu keharusan sebagai syarat utama siswa untuk mengikuti SNMTPN 2014. Selain pendaftaran yang dipastikan gratis, penjaringan siswa hanya menggunakan nilai rapor dari kelas X sampai XII dan Ujian Nasional.
Berdasarkan jadwal Kemendikbud, pengisian PDDS dilakukan sejak tanggal 6 Januari– 6 Maret 2014, sedangkan pendaftaran bagi siswa ialah tanggal 17 Februari - 31 Maret 2014. Sementara pengumuman hasil seleksi 27 Mei 2014 dan pendaftaran ulang akan dilakukan 17 Juni 2014.
Published Date : 15/02/2014 00:00:00