Sosialisasi Keimigrasian di Kampus Unmul


Kamis (25/01), Divisi Imigrasi Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Ham Kalimantan Timur Kantor Imigrasi Kelas I Samarinda melaksanakan kegiatan Sosialisasi Keimigrasian di Universitas Mulawarman (Unmul). Acara yang berlangsung di Ruang Rapat I Rektorat Unmul ini merupakan rangkaian kegiatan dalam rangka memperingati Hari Bhakti Imigrasi ke-68 Tahun 2018.

Hadir mewakili Rektor, Wakil Rektor Bidang Akademik Unmul, Prof. Dr. Ir  Mustofa Agung Sardjono mengapresiasi acara yang terselenggara ini. “Terimakasih kepada pihak divisi Imigrasi Kemenkuham Kaltim dan Kantor Imigrasi Kelas I Samarinda atas berkenannya memberikan sosialisasi di Unmul. Informasi seperti ini sangat dibutuhkan baik bagi mahasiswa maupun dosen,” ujarnya.

“Karena seperti diketahui, selaku akademisi kesempatan untuk mengikuti program pertukaran ke luar negeri selalu ada. Sekali lagi informasi yang akan disampaikan tentu akan membantu kami semua dalam rangka memperlancar program-program yang ada. Selamat hari bhakti Imigrasi ke-68,” imbuh Prof. Agung menutup sambutannya.

Mujiyono S.H., M.H., selaku Kepala Kantor Imigrasi Kelas I Samarinda memaparkan pemahaman dasar tentang tugas dan fungsi imigrasi bagi civitas akademika Unmul yang hadir. Acara ini pun ditutup dengan diskusi antara narasumber dengan pemateri. (hms/rob)

 

Published Date : 25/01/2018 16:12:00