Sosialisasi Anggota Polri Jalur SIPSS di UNMUL


Biro SDM Polda Kaltim bekerjasama dengan Universitas Mulawarman (UNMUL) melakukan Sosialisasi Rekrutmen Proaktif Sekolah Inspektur Polisi Sumber Sarjana (SIPSS) Tahun Akademik 2022, Kamis, (30/09) di Ruang Rapat Satu Lantai Tiga Rektorat. Sosialisasi ini dipimpin oleh Analis Kebijakan Utama Rojianstra SSDM Polri, Brigjen Pol. Drs. Sri Eko Pranggono didampingi AKBP. Irvan Indarta, S.I.K., M.H. sebagai Kasubbag Renstra, Bagren Rojianstra SSDM Polri yang memberikan materi Sosialisasi Rekrutmen Proaktif SIPSS berlangsung secara Hybrid.

Dalam presentasinya diutarakan sistematika SIPSS secara umum, rencana persyaratan, alur tes, rekrutmen Proaktif hingga program yang ditawarkan. “Kedatangan kami bersama tim hari ini ke UNMUL untuk mengajak dan menjemput para alumni UNMUL bergabung bersama kami. Pada kesempatan ini kami juga akan mendapatkan data para peserta yang akan bergabung dalam SIPSS ini,” jelas Brigjen Pol. Sri Eko

Pada sosialisasi ini para peserta SIPSS merupakan alumni atau mahasiswa tingkat akhir dari berbagai Program Studi di UNMUL yakni S1 Kedokteran atau Spesialis, Fakultas Kedokteran, S1 Teknik Informatika, S1 Teknik Elektro Fakultas Teknik. Adapula S1 Psikologi, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, serta S1 Kimia dan S1 Fisika dari Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam.

Wakil Rektor Bidang Perencanaan Kerja Sama dan Humas, Dr. Ir. Bohari Yusuf, M.Si menyampaikan apresiasi dan rasa terima kasih atas kepercayaan Mabes Polri dan Polda Kaltim yang kembali melibatkan UNMUL dalam Sosialisasi yang sebelumnya juga pernah dilakukan kurun beberapa waktu terakhir.

“Yang mendaftar program ini dari alumni UNMUL tercatat sejumlah 125 orang dengan rincian lulusan diantaranya, Kedokteran, Kimia, Informatika hingga Fisika. Saat ini peserta ada yang hadir dari dalam dan luar Kota Samarinda secara Luring dan Daring. Kami berharap alumni UNMUL banyak yang dapat berkiprah di institusi Polri,” harapnya. (hms/frn)

Published Date : 30/09/2021 14:13:00