Ada yang berbeda dari proses pelaksanaan seleksi masuk Perguruan Tinggi Negeri (PTN) Tahun 2020. Baik melalui jalur SNMPTN maupun SBMPTN. Hal tersebut dikatakan oleh Isai Julianto Mangele, S.Kom saat sosialisasi dan promosi masuk PTN di SMK N 4 Balikpapan, Selasa (10/12).
“Setiap calon peserta SNMTPN, UTBK, dan SBMPTN 2020 wajib memiliki akun LTMPT dengan melakukan registrasi akun terlebih dahulu mulai tanggal 2 Desember 2019 hingga 7 Januari 2020,” jelas Staf IT Akademik Universitas Mulawarman (UNMUL) ini.
Isai menambahkan, ini harus diperhatikan bagi para calon peserta. Karena kebijakan baru dari LTMPT adalah menerapkan sistem Single Sign On (SSO). “Artinya para peserta hanya perlu membuat satu akun untuk dapat mengikuti pendaftaran SNMPTN, UTBK dan SBMPTN,” jelasnya.
Di tempat yang sama, Kepala Biro Akademik dan Kemahasiswaan UNMUL Drs. La Hasan, M.Si turut memaparkan mengenai informasi profil UNMUL. “Berdiri sejak tahun 1962, UNMUL saat ini sudah terakreditasi A oleh BAN-PT. Dengan 14 fakultas dan satu program pascasarjana, UNMUL menjadi salah satu kampus favorit di Indonesia bagian Timur,” ujar Drs. La Hasan.
Kegiatan yang dihadiri perwakilan para kepala sekolah, guru, dan siswa se-Kota Balikpapan ini menjadi lokasi kedua yang dikunjungi oleh Tim UNMUL. Dalam sambutannya, Kepala Sekolah SMK N 4 Balikpapan, Mujadi, S.Pd., M.Pd, menyambut baik sosialisasi ini. “Semoga kegiatan ini dapat memberikan pemahaman kepada para peserta tentang tata cara pendaftaran masuk PTN dengan kebijakan baru. Serta kami harapkan para guru dan siswa-siswi yang hadir dapat memberikan informasi ini kepada teman-teman yang lain,” harapnya. (hms/rob)
Registrasi akun LTMPT dapat melalui laman https://portal.ltmpt.ac.id
Foto : Robby Adhitya
Berita Terkait : UNMUL Sosialisasi SNMPTN dan SBMPTN di Kota Samarinda
Published Date : 10/12/2019 17:17:00