Pelatihan Public Speaking, Koordinator ULT: Ada Sinergitas Terjalin dengan Pihak Internal dan Eksternal


Unit Layanan Terpadu (ULT) Universitas Mulawarman (UNMUL) melaksanakan pelatihan public speaking di Ruang Lecturer Theatre, Gedung Integrated Labotarory, Selasa (13/12/2022).  “Pelatihan Public Speaking ini merupakan rangkaian kegiatan dari ULT UNMUL, yang sudah kami rencanakan sejak lama tetapi baru bisa terealisasi pada hari ini. Seperti kita ketahui bahwa bagian front line itu sangat penting sekali untuk melakukan komunikasi kepada customer. Untuk itu kadang kala kendala bahasa itu bisa menjadi menimbulkan miss komunikasi maupun miss persepsi,” kata Koordinator ULT UNMUL, Enny Fathurachmi, S.IP., M.Si.

Untuk itu, lanjutnya, melalui pelatihan ini diselenggarakan dalam rangka memperkuat sumber daya manusia (SDM) dalam melakukan komunikasi dengan para customer. “Ada pepatah mengatakan bahwa kepribadian kita itu bisa tercermin dari lisan yang kita sampaikan. Maka dalam bahasa tentunya pilihan-pilihan diksi menjadi cerminan siapa diri kita,” jelas Koordinator ULT UNMUL, Enny Fathurachmi, S.IP., M.Si., saat menyampaikan laporan Kegiatan pelatihan public speaking.

Lebih lanjut, Dosen Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Poltik (FISIP) UNMUL tersebut, menambahkan bahwa kegiatan ini diikuti oleh internal dan juga eksternal dari UNMUL. “Dari jumlah total keseluruhan peserta yang mengkonfirmasi untuk mengikuti acara ini ada 54 orang, dimana 6 orang diantaranya dari eksternal, yaitu dari Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kota Samarinda, Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kota Samarinda, dan Rumah Sakit Abdul Moies yang merupakan mitra kami, sudah pernah mengunjungi ULT UNMUL dan dibeberapa kegiatan juga ULT UNMUL saling mengunjungi. Dan dari fakultas, ada 12 fakultas yang hadir yang diwakili oleh masing-masing, serta dari Rektorat,” urainya.

Tak lupa juga, Koordinator ULT UNMUL mengucapkan terima kasih sekali atas partisipasinya dan kehadirannya pada hari ini. “Dan harapannya bahwa pelatihan ini juga menjadi tali menyambung silaturahmi kita untuk terus mengembangkan layanan khususnya di UNMUL dan tentunya juga membangun sinergitas-sinergitas juga antara ULT UNMUL dengan unit-unit yang ada di Rektorat, Fakultas, UPT serta eksternal. Untuk itu bapak dan ibu semoga melalui kegiatan ini bisa membawa berkah kepada kita semua dan juga memberikan manfaat,” pintanya.

Narasumber dari kegiatan ini disampaikan oleh Staf Ahli ULT UNMUL, Ir. H. Akhmad Maulana, Hk., M.M., M.T., memaparkan mengenai materi pelayanan prima. Sedangkan materi public speaking dipaparkan oleh Ryan Widiyanto. (hms/zul)

Foto: Sulkarnain

Published Date : 13/12/2022 17:10:00