Pelatihan Monitoring & Evaluasi Pembelajaran LP3M


Universitas Mulawarman (Unmul) melalui Lembaga Pengembangan dan Penjaminan Mutu (LP3M) menggelar Pelatihan Monitoring dan Evaluasi Pembelajaran Dalam Rangka Meningkatkan Kualitas Pembelajaran di Unmul. Digelar di Ruang Rapat 3 Lantai 1 Rektorat Unmul, Rabu (5/12), pelatihan ini dihadiri oleh perwakilan Fakultas di lingkungan Unmul. 

Prof. Dr. Lambang Subagiyo, M.Si, Ketua LP3M Unmul menjelaskan dalam sambutannya tujuan utama dari Pelatihan ini ialah untuk mengubah paradigma sebagai upaya meningkatkan Sistem Penjaminan Mutu Internal (SPMI) Unmul. “Bagaimana kita bisa melakukan perbaikan secara terus menerus, sehingga kita perlu menyamakan misi dalam menerapkan evaluasi kinerja mutu,” terangnya.

Ia juga menerangkan, pertama membuat kesepakatan tentang instrument yang akan dipersiapkan untuk digunakanya nantinya, kedua mengungkapkan komitmen untuk melaksanakan instrument tersebut bersama-sama. Pengertian apa itu evaluasi program, kemudian evaluasi kinerja mutu yang dilaksanakan dimulai dari input hingga output, semua akan dilihat dari semua instrument yang disepakati.

“Untuk meningkatkan kinerja mutu harus dimulai dari kita, kalo bukan kita siapa lagi, kerja keras kerja ikhlas,” tambah Guru Besar Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan ini.

Dalam Pelatihan ini, LP3M menghadirkan dua pembicara yakni Dr. Uni Wahyuni Sagena, S.IP., M.Si dan Dr. Sudarman, S.Pd., M.Pd. Pelatihan dilaksanakan satu hari penuh dengan dua sesi pemaparan dan tanya jawab serta simulasi. (hms/arc)

Published Date : 06/12/2019 06:00:00