P2LHSDA UNMUL Sampaikan Kiat Menulis Manuskrip Jurnal Ilmiah Secara Virtual


Pada Webinar Seri Kedua, Pusat Penelitian Lingkungan Hidup dan Sumber Daya Alam (P2LHSDA), Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (LP2M), Universitas Mulawarman (UNMUL) mengangkat topik pembahasan mengenai Kiat – Kiat Menulis Manuskrip untuk Jurnal Ilmiah Berkualitas secara virtual dalam Ruang Zoom Meeting.

Kegiatan ini terselenggara Sabtu, (10/10) yang diisi oleh Prof. Tjandra Setiadi, Ph.D., IPU, Guru Besar Teknik Kimia FTI serta Kepala Pusat Studi Lingkungan Hidup (PPLH), Institut Teknologi Bandung (ITB) sebagai pemateri utama. Jenis – jenis karya ilmiah dan menulis karya ilmiah disampaikan secara lugas dalam penyampaian materi presentasi. Peneliti perlu membuat publikasi ilmiah untuk membagikan pengetahuan dan pemahaman termutakhir dari hasil penemuan kepada komunitas ilmiah.

Selain itu disampaikan, publikasi ilmiah dapat memberikan atau menyampaikan hasil atau metode orisinil dan terbaru, selain memberikan ulasan terintegrasi atau menyimpulkan suatu sub-topik tertentu pada suatu bidang. “Karya ilmiah yang baik yakni, memiliki pesan yang jelas, berguna, dan menarik. Dirancang dan dituliskan menggunakan alur yang logis, dan didesain agar reviewers dan editor dapat menangkap poin pentingnya dengan mudah. Editor dan reviewers sangat sibuk, buatlah naskah yang baik agar mereka dapat bekerja secara efektif dan efisien,” terangnya.

Sebelumnya, Wakil Rektor Bidang Akademik UNMUL, Prof. Dr. Ir. Mustofa Agung Sardjono mengapresiasi Webinar lanjutan ini yang masih menjaga konsistensi dengan topik seputar penulisan karya ilmiah. Narasumber sebutnya, akan memberikan informasi berdasarkan pengalaman untuk menghasilkan sebuah karya ilmiah yang bermutu dan berkualitas terkait dengan lingkungan hidup.

“Kita semua menyadari persoalan lingkungan hidup semakin hari semakin kompleks, karena harus bersaing dengan persoalan ekonomi maupun tuntutan masyakarat. Sehingga, memerlukan sesuatu analisis yang sangat dalam agar kita dapat mengupas persoalan lingkungan menjadi sesuatu umpan balik bagi pemanfaatan pembangunan,” harapnya.

“Mewakil Rektor UNMUL Webinar seri kedua yang dilaksanakan P2LHSDA LP2M UNMUL secara resmi dinyatakan dibuka. Semoga Allah SWT meridai semua niat baik yang kita lakukan,” tambahnya saat membuka acara secara resmi.

Senada, Kepala P2LHSDA LP2M UNMUL, Dr. Ir. Dharma Widada., MT., IPU mengungkapkan, kegiatan ini dapat memberikan kontribusi positif bagi para dosen khususnya dalam bidang penelitian lingkungan serta dihadiri para Kepala PPLH, LSM bidang lingkungan, Instansi, Swasta dan mahasiswa. Webinar serupa disampaikannya, akan berlanjut pada seri selanjutnya dengan mengundang beberapa pihak terkait. (hms/frn)

 

Link Terkait:

Perkuat Lembaga Riset Lingkungan, P2LHSDA UNMUL Gelar Webinar Nasional

Published Date : 12/10/2020 14:30:00