Kampus Gunung Kelua Raih Akreditasi B


Bertepatan dengan upacara peringatan hari kemerdekaan RI di Halaman Rektorat Unmul, Ketua Lembaga Penjaminan Mutu (LPM) Unmul, Prof. Ir. Ratna Shanti., M.Sc menyerahkan SK Areditasi yang ditandatangani oleh Ketua BAN PT Mansyur Ramli, kepada Rektor Unmul, Prof. Dr. H. Zamruddin Hasid, SE., SU disaksikan seluruh civitas akademika yang hadir.

Upacara yang dihelat pukul 08.00 WITA tersebut, terasa semakin lengkap, karena dalam kesempatan yang sama Rekor juga menyerahkan sertifikat penghargaan kepada mahasiswa berprestasi dalam bidang keilmuan dan olahraga yaitu, mahasiswa Fakultas Ekonomi (FE), Ahmad Anshari berhasil meraih Juara I Nasional Angkat Besi dan Angkat Berat di Yogyakarta, serta Alfisyahrian Fitriani (FIB), Azizatur Rahma (FIB), dan Dara Silfiana (Fisipol) berhasil sebagai juara I National Debating Championship Tingkat Kalimantan 2014.

“Sudah selayaknya tugas kita bersama adalah menciptakan sumber daya manusia yang berkualitas serta memilki kemampuan sama baiknya antara kecerdasan intelektual dan kecerdasan emosional,” katanya. 

Dirinya juga memaknai perjuangan sesuai dengan momen hari kemerdekaan RI yang ke 69 tahun. Meski begitu, dalam perspektif pendidikan, tugas Unmul sendiri adalah memperjuangkan universitas yang memiliki 14 Fakultas ini menuju World Class University. (hms/frn)

 

Published Date : 18/08/2014 00:00:00