Kampanye Pemilu Raya, Dibuka


Hasil verifikasi dari Komisi Penyelenggara Pemilu Raya (KPPR) Unmul, yang disampaikan Ketua KPPR M. Dhani Imron, di halaman Rektorat Unmul, Rabu,(20/11), pada periode ini terdapat tiga pasangan calon yang lulus verifikasi dari empat bakal calon Presiden dan Wakil presiden BEM yang melamar. Mereka adalah, Laode Muh. Syariat dan Angga Dwi Saputra (nomor urut satu), Mujahid dan Nurdiansyah (nomor urut dua), dan Haerdy Pratama Wijaya bersama M. Gatot Subrata Yuda (nomor urut tiga). 

“Hari ini dimulai dari kegiatan kampanye terbuka dan dilanjutkan kampanye di semua fakultas. Harapan kami para calon kandidat dan pendukungnya harus taat dan patuh melewati tahapan-tahapan Pemira yang telah disepakati sehingga nilai-nilai demokrasi di Unmul tetap terjaga,” terangya.

Senanda dengan Ketua KPPR, Jumardi dalam kapasitssnya sebagai Ketua Dewan Perwakilan Mahasiswa (DPM)Unmul meminta kepada seluruh rekan-rekan mahasiswa sebagai pemberi aspirasi berupa hak suara bisa menyukseskan Pemira, oleh karena proses demokrasi tahunan mahasiswa Unmul itu memang diperlukan dan dibutuhkan oleh mahasiswa sendiri.

Diakuinya, minimnya tingkat partisipasi pemilih di kampus menjadi tugas besar bersama dalam proses Pemira pada tahun-tahun selanjutnya. “Demokrasi adalah pilihan kita bersama, proses Pemira bukan hanya persaingan antar calon dan pendukungnya saja. Tetapi bisa menjadi sebuah pencerahan dalam upaya menurunkan golput mahasiswa di Unmul ini, harapan kita semua tahun ini 10 ribu mahasiswa bisa teribat untuk memberikan suaranya,” katanya.

Selain menyampaikan kampanye lengkap dengan beberapa yel-yel dan atribut menarik, ketiga calon pemimpin lembaga kemahasiswaan tertinggi di universitas itu juga tidak ketinggalan menyampaikan orasi terbuka sesuai dengan visi dan misi yang diusung. (hms/frn)

Published Date : 20/11/2013 00:00:00