Integrasikan PIP, UNMUL Gelar Penyusunan Buku Ajar


Universitas Mulawarman (UNMUL) memiliki visi yaitu “Menjadi universitas berstandar internasional yang mampu berperan dalam pembangunan bangsa melalui pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat yang bertumpu pada sumber daya alam (SDA) khususnya hutan tropika basar (tropical rain forest) dan lingkungannya. Dalam mewujudkan visi tersebut, UNMUL berupaya mengintegrasikan Pola Ilmiah Pokok (PIP) dengan menyelenggarakan Penyusunan Buku Ajar Ilmu Alamiah Dasar dan Ilmu Sosial Budaya Dasar, Rabu (05/12).

Dr. Ir. Triyono Sudarmadji, M.Agr, selaku staf khusus Wakil Rektor Bidang Akademik UNMUL dalam sambutannya mengatakan kegiatan ini menjadi sangat penting karena suatu instansi harus memiliki jati diri dan pembeda dengan institusi lain. “Sehingga UNMUL memiliki ciri khas tersendiri yakni hutan tropis lembab dan lingkungannya. Sebagai konsekuensinya, apa-apa yang tertuang di PIP UNMUL harus juga terceminkan pada para pengajar yang dikemas pada ilmu alam dasar maupun ilmu sosial,” ujarnya.

Agenda yang terlaksana di Hotel Midtown Samarinda ini merupakan inisiasi dari Project Implementation Unit (PIU) Islamic Development Bank 4in1 Project (IsDB). Dihadiri perwakilan dosen dari 14 fakultas yang ada di UNMUL. (hms/rob)

Published Date : 05/12/2018 16:11:00