Tepat pukul 07.00 Wita acara tersebut dibuka oleh Dekan Fisipol Unmul, Dr. Muhammad Noor, M.Si. Ia mengatakan, tujuan acara ini adalah sebagai wujud menambah keakraban diantara keluarga besar Fisipol Unmul. “Selain memperingati hari kemerdekaan, kegiatan ini untuk membangun dan menjalin komunikasi yang lebih baik antar pegawai dan keluarga,” tuturnya.
Tak hanya jalan santai, acara ini juga dimeriahkan dengan senam bersama dan ditutup dengan pembagian doorprize. (hms/rob)
Published Date : 21/08/2016 00:00:00