Sediakan Total 1.856 Kursi di 13 Fakultas
Dibuka mulai hari ini, Senin, (07/06) Seleksi Mandiri Masuk Perguruan Tinggi Negeri atau yang biasa disingkat dengan SMMPTN di Universitas Mulawarman (UNMUL) telah resmi dibuka dan segala informasi pendaftaran dapat diakses melalui laman smmptn.unmul.ac.id.
SMMPTN dengan daya tampung tahun ini sebanyak 1.856 kursi, merupakan jalur terakhir penerimaan mahasiswa baru di Kampus Gunung Kelua sebutan UNMUL, setelah sebelumnya calon mahasiswa baru dapat memilih Perguruan Tinggi Negeri terbesar di Kalimantan Timur ini pada jalur Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) dan Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN).
Sub Kordinator Humas UNMUL, Dewi Novi Rianti, SH., MH menyampaikan, sesuai dengan Pedoman Operasional Baku (POB) tahun 2021, SMMPTN merupakan kegiatan seleksi calon mahasiswa baru dengan pola ujian tulis dan ujian keterampilan khusus bagi program studi tertentu.
“Mengingat situasi Pandemi COVID-19 yang masih belum mereda, maka ujian dilaksanakan secara Daring atau Online sama seperti tahun lalu dengan beberapa sesi ujian, sehingga peserta SMMPTN dapat mengikuti dimanapun juga sesuai jadwal dengan tetap memperhatikan ketersediaan jaringan internet dan jaringan listrik serta perangkat komputer yang memadai ditempat ujian masing-masing,” jelasnya.
Jadwal penting hingga POB mengenai pelaksanaan SMMPTN tambahnya, telah di publikasikan ke website terkait serta berbagai media sosial resmi UNMUL hingga media luar ruang. Diantaranya, telah diumumkan bahwa pendaftaran dan upload portofolio calon mahasiswa yang memilih Prodi Pendidikan Jasmani dan Prodi Etnomusikologi secara online dimulai pada tanggal 7 hingga 21 Juni mendatang. Guna mempermudah proses pendaftaran pihak UNMUL pun telah membuat alur skema pendaftaran dalam bentuk grafis.
“Peserta SMMPTN tahun 2021 harus memenuhi persyaratan dan dapat dilihat dari berbagai informasi yang telah kami sebar salah satu misalnya adalah merupakan siswa lulusan tiga tahun terakhir, serta mengisi lengkap biodata yang diminta pada portal yang tersedia. Para calon mahasiswa baru juga harus dengan cermat memilih Prodi yang diinginkan, karena ada Prodi tertentu memiliki syarat tersendiri untuk jurusan SMA, MA atau SMK,” pesannya.
Gratiskan Biaya Pendaftaran Peserta UTBK - SBMPTN dan KIP-K
Sebuah kebijakan solutif dan adaptif diambil oleh Pimpinan UNMUL pada jalur SMMPTN tahun ini yang masih terlaksana dalam kondisi Pandemi. Tujuan utamanya adalah selain memberikan kesempatan bagi calon mahasiswa baru yang belum lolos jalur SN dan SBMPTN, UNMUL juga membuka kesempatan bagi Peserta UTBK - SBMPTN 2021 yang terkonfirmasi positif COVID-19 sehingga tidak bisa mengikuti ujian pada saat pelaksanaan UTBK di UNMUL.
Kebijakan yang sama juga tentunya berlaku pada peserta yang terdaftar pada Kartu Indonesia Pintar Kuliah (KIP-K) tahun 2021 yang diterbitkan lembaga berwenang. “Khusus pendaftar jalur SMMPTN 2021 yang sudah tercatat sebagai peserta KIP-K yang sudah terdaftar pada Lembaga yang berwenang tidak dipungut biaya pendaftaran dengan mengupload dan me-scan kartu KIP-K asli pada website smmptn.unmul.ac.id,” tutur Novi saat mengemukakan salah satu mekanisme pendaftaran di POB SMMPTN.
“Begitu pula untuk peserta UTBK tahun 2021 yang terkonfirmasi positif COVID-19, sehingga tidak bisa ikut ujian, juga tidak dipungut biaya pendaftaran dengan mengupload Kartu Peserta UTBK 2021 dan Hasil Test Rapid Antigen atau PCR asli pada website smmptn.unmul.ac.id,” tutupnya. (hms/frn)
Link Terkait:
Published Date : 07/06/2021 07:00:00