Da’iah Muda Asal Unmul Tampil di Tingkat Nasional


Setelah melalui proses penjurian yang ketat, terpilihlah Megawati sebagai salah satu bagian dari enam besar peserta hasil audisi di Kota Makassar mewakili Indonesia bagian timur untuk  berangkat ke Jakarta‎ mengikuti program televisi yang direncanakan tayang perdana tanggal 29 Juni mendatang di MNCTV.

Mahasiswi Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Unmul, Jurusan Pendidikan Biologi itu, berhasil lolos ke fase berikutnya setelah rangkaian audisi yang harus melewati tahapan seperti wawancara, pemahaman agama, kemampuan bahasa, dan retorika. Wanita kelahiran 27 Januari 1992 tersebut, juga diuji kemampuan dakwah, rujukan dalil (Maraji’), serta kefasihan dalam membaca ayat dan hadits. 

Putri dari pasangan M. Badrun dan Siti Rohani yang berprofesi sebagai guru mengaji di Desa Senambah Kabupaten Kutai Timur tempat kelahirannya ini, selama berada di Jakarta akan ditempatkan di ‘Pondok Da’I’. Selama berada di Pondok Da’I,  bersama ke 36 perwakilan kontestan hasil audisi 6 Kota yakni, Kota Makassar, Surabaya, Semarang, Bandung, Medan dan Jakarta akan diberikan pelatihan dan pembekalan bagaimana cara berdakwah yang baik, sebelum nantinya mereka akan tampil dalam program ‘Titian Da’I’. 36 orang tersebut akan menghadapi babak seleksi lanjutan untuk masuk ke “Mimbar Da’I”.

Dalam program Mimbar Da’I, MNCTV juga akan menggandeng para pendakwah ternama di tanah air, yakni K.H. Anwar Sanusi, Neno Warisman, Ust. Cepot dan Ust. Zacky sebagai juri.  Sedangkan sebagai mentor MNCTV menggandeng Lukman Sayadi, Fauzi Ihsan, Udjae. Para lulusan Da’I & Da’Iah juga dilibatkan dalam acara ini seperti Dai Koko Liem, Dai Payage, Dai Albar, Dai Farid, Dai Raden, Daiah DIdah, Daiah Wardah, Daiah Nella, dan masih banyak lagi.

Melalui ajang ini MNCTV berharap akan muncul Da’i dan Da’iah baru yang mampu memperkaya syiar dan dakwah Islam di Indonesia. (hms/frn)

 

Published Date : 14/06/2014 00:00:00