Bisnis Indonesia Goes to Campus Kunjungi UNMUL


Program Literasi dari Media Surat Kabar Harian Bisnis Indonesia dengan event bertajuk Goes to Campus, kini resmi melanjutkan perjalanannya dengan berkunjung ke kampus terbesar dan tertua di Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) Universitas Mulawarman (UNMUL) yang berada di Kelurahan Gunung Kelua, Kota Samarinda. Afra Tustini Ekawati, S.Pd., M.Si selaku Kepala Biro Akademik dan Kemahasiswaan (BAK) UNMUL, hadir di Ruang Serbaguna Lantai Empat Rektorat UNMUL, Kamis, (06/10) tempat acara digelar, serta bertindak membuka acara secara resmi mewakili pimpinan universitas.

Hadir pula diacara ini, Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Daerah Provinsi Kalimantan Timur, Drs. Muhammad Syafranuddin, MM. Sedangkan dari Bisnis Indonesia, tampak Redaktur Pelaksana, Hendri T. Asworo, bersama dua narasumber yaitu Darmin dari Funding Korporasi dan Kelembagaan Bank Kaltimtara dan Junet Drajat Prasetyo, selaku Manager Government Service Witel Samarinda Telkom Indonesia.

Di kesempatan ini, para pemateri membahas tentang perkembangan transformasi digital sekaligus memberikan literasi digital kepada civitas akademika di lingkungan kampus. Melalui sambutannya, Hendi menyebutkan bahwa kampus menjadi pilihan karena Perguruan Tinggi adalah pintu masuk dalam menularkan literasi digital ke masyarakat. “Event ini sendiri berangkat dari rendahnya angka literasi di Indonesia. Sedangkan saat ini Indonesia sedang dalam lompatan besar pada transformasi digital,” sampainya.

Ditambahkan pula oleh Kepala BAK UNMUL bahwa kegiatan ini merupakan wadah untuk menularkan kemampuan mengelola digitalisasi. “Disinilah, tempat untuk mendapatkan ilmu, pengetahuan dan pemahaman tentang bagaimana kita memberdayakan digitalisasi yang ada dan mendapatkan manfaat yang luar biasa,” jelasnya. Diharapkannya pula mahasiswa UNMUL dapat mengambil banyak manfaat dari kegiatan yang memberikan banyak sekali asupan pengetahuan ini.

Sementara itu, materi yang disampaikan kepada para mahasiswa yang hadir antara lain dari Telkom Indonesia mempresentasikan seputar Perkembangan Literasi Digital dalam Mendorong Kreativitas Generasi Muda. Sedangkan dari Bank Kaltimtara menyampaikan pembahasan mengenai Bank Kaltimtara sebagai Agent of Development yang diikuti dengan antusias tinggi dari para mahasiswa yang hadir secara offline  maupun melalui Kanal YouTube Bisnis Muda. (hms/tik/frn)

Published Date : 06/10/2022 19:21:00