Bagian SIM Unmul Helat Pelatihan LAKIP


Dalam sambutannya Rektor Unmul yang wakili Kepala Bagian (Kabag) SIM Unmul,Ir.H.Bahruddin,MP, memaparkan LAKIP adalah sebuah laporan yang berisikan akuntabilitas dan kinerja dari suatu instansi pemerintah. Unmul adalah suatu unit kerja pemerintah yang diberikan hak dan tanggung jawab untuk mengelola sendiri administrasi dan keuangan.

Dalam pembuatan LAKIP suatu instansi pemerintah harus dapat menentukan besaran kinerja yang di hasilkan secara kuantitatif yaitu besaran dalam satuan jumlah atau persentase.

"Manfaat yang didapat dari penyusunan suatu LAKIP yaitu evaluasi yang dilakukan oleh instansi pemerintah terhadap instansinya sendiri sehingga pimpinan instansi tersebut dapat mengevaluasi kinerja dari instansi yang dipimpinnya selama 1 tahun anggaran,"tutupnya. (hms/zul)

Published Date : 16/09/2014 00:00:00