Gubernur Kalimantan Timur (Kaltim) Dr. Ir. H. Isran Noor, M.Si kembali dipercaya memimpin Ikatan Keluarga Alumni Universitas Mulawarman (IKA UNMUL). Gubernur Kaltim ini kembali dipercaya berdasarkan hasil Musyawarah Nasional (Munas) terpilih secara aklamasi sebagai Ketua IKA UNMUL periode 2021-2026.
Munas IV ini diselenggarakan di Grand BallRoom Crystal 2, Hotel Mercure, Senin (12/4). Para peserta munas sepakat menetapkan secara aklamasi untuk memercayakan kembali Gubernur Kaltim Dr. Ir. H. Isran Noor, M.Si sebagai Ketua Umum IKA UNMUL. Usai ditetapkan secara aklamasi, Rektor UNMUL Prof. Dr. H. Masjaya, M.Si melantik Dr. Ir. H. Isran Noor, M.Si sebagai Ketua Umum IKA UNMUL periode 2021-2026.
Dalam sambutannya Rektor UNMUL Prof. Dr. H. Masjaya, M.Si mengatakan pelantikan pengurus IKA UNMUL awal dari aktivitas dan kolaborasi Alumni terhadap UNMUL. “Dengan terpilihnya kembali Dr. Ir. H. Isran Noor, M.Si diperiode kedua ini bisa memberikan semacam semangat baru untuk mempercepat kemajuan UNMUL,” pintanya.
“Kemajuan suatu universitas tidak lepas dari peran para alumninya. Selaku Rektor tentu saya berharap banyak bahwa alumni harus memberi warna dan mempercepat unggulnya universitas,” tutur Prof. Masjaya.
Sementara itu, Ketua Umum IKA UNMUL menuturkan harus ada langkah konkret yang harus segera diambil para alumni UNMUL. “Strategi harus dibangun keluarga besar UNMUL dan memberikan kontribusi yang besar dan harus siap untuk pindahnya IKN di Kaltim. Terima kasih yang sebesar-besarnya karena telah memilih saya kembali sebagai Ketua Umum IKA UNMUL 2021-2026. Saya mengharapkan agar seluruh alumni dapat berperan,” ungkapnya.
“Peran alumni sangat penting dalam memberikan marwah dan martabat bagi universitas. Semakin banyak peran yang diberikan oleh alumni, termasuk segala asosiasi maka itu akan memberikan volume untuk akreditasi program studi. Intinya alumni harap berperan aktif baik secara ilmiah atau dalam hal yang terkait dengan praktisi kegiatan membangun Kaltim khususnya dan Indonesia pada umumnya,” terangnya.
Kegiatan ini dihadiri para perwakilan IKA Fakultas dan para pengurusnya serta mahasiswa UNMUL. (hms/zul)
Foto: Hartanto dan Sulkarnain
Published Date : 13/04/2021 16:15:00