38 mahasiswa terpilih dari berbagai Fakultas di Universitas Mulawarman (Unmul) berhak mengikuti program pengembangan diri dalam International Student Buddy Training yang diadakan UPT. Layanan Internasional.
International Student Buddy bertugas mendampingi tamu yang merupakan para mahasiswa maupun dosen asing atau luar negeri yang melakukan kunjungan, studi banding, exchange, maupun melaksanakan internsip di Unmul. Para mahasiswa yang wajib fasih menggunakan bahasa inggris tersebut pun akan terlibat aktif dalam berbagai pelaksanaan seminar internasional.
Selama dua hari, sejak 30 hingga 31 Oktober 2017 materi pelatihan yang diberikan meliputi pengetahuan mahasiswa tentang visi misi sekaligus target universitas dalam penelitian dan kegiatan kemahasiswaan, potensi wisata dan promosi Kota Samarinda dan Kalimantan Timur, English Conversation Improvement, Etika dan Budaya Komunikasi Resmi dan Tidak Resmi, juga Informasi dan Akses Magang, Pertukaran Pelajar, Studi Lanjut di Luar Negeri dan Beasiswa.
Selain itu para pemateri pelatihan juga memberikan pemaparan seputar kontribusi International Student Buddy, promosi dan implementasi kerjasama Unmul dengan mitra dari luar negeri, etika dan budaya ketimuran dan public, motivasi dan pengembangan diri, tidak ketinggalan pula games dan problem solving.
Sebelum masuk pada tahapan training, diketahui 133 mahasiswa dari seluruh fakultas di Kampus Gunung Kelua itu telah mendaftar dan terlebih dahulu harus melalui tahapan interview dengan kriteria memlilki kemampuan bahasa inggris, motivasi, talenta dalam bidang seni, pengalaman organisasi. (upt.li/hms/frn)
Published Date : 01/11/2017 18:00:00