Rektor UNMUL Paparkan Strategi Pengembangan Pendidikan Tinggi di Konferensi Internasional KAIB XVI

11 September 2025
Universitas Mulawarman
Humas UNMUL
Featured Image
Geser untuk melihat foto lainnya

Rektor Universitas Mulawarman (UNMUL), Prof. Dr. Ir. H. Abdunnur, M.Si., IPU., ASEAN Eng., menjadi pembicara utama (keynote speaker) dalam Seminar Internasional Konferensi Antarbangsa Islam Borneo (KAIB) ke-16 di Pontianak, Rabu (10/9/2025).

Dalam kesempatan tersebut, Prof. Abdunnur menyampaikan materi berjudul "The Strategic Development of the Three Pillars for the Higher Education Mission based on the Mulawarman University's Scientific Orientation" (Pengembangan Strategis Tiga Pilar Misi Perguruan Tinggi Berdasarkan Orientasi Ilmiah Universitas Mulawarman).

Acara yang diselenggarakan oleh IAIN Pontianak bekerja sama dengan Konsorsium Pendiri KAIB ini dihadiri oleh para pimpinan perguruan tinggi dan pembicara dari lima negara, yakni Indonesia, Malaysia, Brunei Darussalam, Filipina, dan Jerman. Partisipasi Rektor UNMUL sebagai pembicara kunci menegaskan peran UNMUL dalam kancah akademik internasional dan komitmennya untuk berbagi pengetahuan strategis dalam pengembangan pendidikan tinggi. (hms/zul)


Bagikan Berita Ini

Sebarkan informasi ke teman dan kolega Anda

Page Structure

No headings found.

Aksesibilitas

Universal Access Tools

ZOOM & FONT

Text Size
100%
Page Zoom
100%

VISUAL FILTERS

COLOR BLINDNESS

ALIGNMENT

READABILITY TOOLS

Web Accessibility Initiative